Seminar Nasional : Pendidikan 4.0 Masa Depan Pendidikan yang Didukung oleh Kecerdasan Buatan

Global Institute sukses menyelenggarakan seminar bertema “Pendidikan 4.0: Masa Depan Pendidikan yang Didukung oleh Kecerdasan Buatan” pada hari Sabtu, 25 November 2023, di ruang Aula lantai 4. Acara ini dihadiri oleh sekitar 200 mahasiswa tingkat akhir, menciptakan wadah inspiratif untuk mendiskusikan peran kecerdasan buatan dalam pembentukan masa depan pendidikan.

Seminar dibuka oleh Rektor Global Institute, Dr. H. Dedi Royadi, M.Si., yang memberikan kuliah perdana dengan judul “Pendidikan Personalisasi Dengan AI: Memaksimalkan Potensi Setiap Mahasiswa dan Lulusan.” Beliau tidak hanya menyampaikan materi informatif, tetapi juga memberikan motivasi dan semangat kepada mahasiswa untuk cepat beradaptasi di era kecerdasan buatan ini.

Materi utama disampaikan oleh Prof. Paulus Insap Santosa, Ph.D., Guru Besar Universitas Gadjah Mada, yang membahas berbagai aspek teknologi AI di masa depan yang berkaitan dengan pendidikan. Menurut Prof. Insap, kita akan menghadapi perkembangan teknologi AI seperti personalisasi pembelajaran, adaptive learning, chatbot, analisis data, prediksi, dan pengembangan kemampuan kreatif.

Prof. Insap juga menyoroti tantangan dan keamanan yang mungkin muncul seiring dengan perkembangan AI. Dr. Nina Kurnia Hikmawati, SE, MM, CITPM, yang juga merupakan pengurus APTIKOM, melanjutkan dengan menyampaikan topik “Etika dan Kecerdasan Buatan: Tantangan dan Pertimbangan,” memberikan perspektif etis terkait penggunaan teknologi ini dalam pendidikan.

Acara ini juga menampilkan Emmanuella Reika, CEO PT Nusa Talenta Indonesia, yang memberikan wawasan tentang “How to Impress HR Person and Win Recruitment Process.” Branch Manager BSI (Bank Syariah Indonesia) menyudahi acara dengan menjelaskan “Tantangan dan Peluang Bank Syariah pada Era Digital.”

Seminar berlangsung sangat menarik, ditambah dengan pembagian doorprize untuk para mahasiswa sebagai penutup acara. Harapannya, mahasiswa dapat mengatasi berbagai persoalan di masa depan dengan memanfaatkan teknologi AI sebagai salah satu alat, dan siap bersaing di era globalisasi yang semakin berkembang.